Cupu Kyai Panjolo merupakan sebuah wadah/cawan yang berbentuk bulat dan berukuran kecil terbuat dari logam.Dalam sejarahnya, Cupu kyai panjolo ditemukan oleh eyang seyek ketika sedang menjala di laut.
Terdapat 3 Cupu yang
diletakkan dalam kotak kayu, Cupu yang paling besar bernama Semar Tinandhu,
Cupu yang berukuran sedang diberi nama Palang KInantang, dan yang peling kecil
bernama kenthiwiri.
Eyang seyek diceritakan sebagai orang yang tidak mempunyai istri dan anak. Akan tetapi beliau mempunyai 10 orang saudara kandung, 5 laki-laki dan 5 perempuan.Hingga saat ini yang menjaga dan merawat cupu kyai panjolo adalah keturunan dari kakek buyut Dwijo Sumarto, salah satu saudara kandung dari eyang seyek.Cupu kyai panjolo disimpan di kediaman ahli waris Dwijo sumarto yang berlokasi di padukuhan Mendah, Desa Girisekar, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul.
Upacara pembukaan cupu kyai panjolo dilaksanakan setiap satu tahun sekali, yakni hari senin wage/malam selasa kliwon pada bulan Rejeb.Pembukaan Cupu Kyai panjolo dilakukan dengan membuka lembar demi lembar kain mori yang membungkusnya.Sang juru kunci membaca serta meneliti bercak yang ada dalam lembaran setiap kain mori yang dibuka dan menerjemahkannya sebagai ramalan situasi atau keadaan Indonesia dalam satu tahun ke depan.Ramalan atau persepsi itulah yang selalu ditunggu dengan sangat antusias warga masyarakat yang hadir dan menyaksikan pembukaan cupu kyai panjala.
Berikut Isi Ramalan Cupu Kyai Panjala Tahun 2023 :
1. Sisi utara ada gambar penari.
2. Sisi barat ada gambar huruf L.
3. Sisi barat daya ada gambar bintang.
4. Sisi tenggara ada gambar telapak kaki.
5. Sisi utara ada gambar jagung tanpa daun.
6. Sisi barat ada gambar anak kecil merangkak.
7. Sisi utara gambar singa.
8. Sisi tenggara gambar bintang 3.
9. Sisi kulon gambar semar.
10. Sisi timur laut ada gambar huruf S.
11. Sisi utara ada pohon padi kecil-kecil di 3 tempat.
12. Sisi barat laut ada gambar sutra dengan warna agak biru.
13. Sisi barat daya ada gambar kepala terjepit.
14. Sisi barat daya ada kepala menghadap ke utara.
15. Sisi barat laut ada kepala burung menghadap utara.
16. Sisi timur ada huruf SR.
17. Kain pembungkus selembar berbercak-bercak.
18. Sisi tenggara ada gambar kambing.
19. Sisi barat laut ’singepe rodo abang’ (kain pembungkus agak
merah).
20. Sisi barat daya ada gambar kayon (kulit kayu).
21. Sisi timur ada gambar petani.
22. Sisi selatan dan barat daya ada gambar tikus berjumlah 2
ekor.
23. Sisi barat laut ada lingkaran.
24. Sisi barat ada gambar monyet duduk menghadap ke utara.
25. Sisi tenggara dan selatan ada gambar berwujud rumput.
26. Sisi timur laut ada gambar wayang (samba).
27. Sisih barat gambar kepala orang.
28. Sisih tenggara ada gambar wayang Bathara guru.
29. Sisi barat daya ada gambar kambing.
30. Sisi barat ada gambar ’segawon’ (anjing).
31. Sisi timur laut ada gambar orang gundul.
32. Sisi barat ada gambar orang utuh.
33. Sisi timur ada gambar bulan bintang.
34. Sisi barat ada gambar kulit kayu.
35. ’Singepe selembar garing’ (selembar kain penutup kering)
36. Sisi utara ada gambar ’ulo awake sirah podo’ (ular berbadan
kepala sama)
37. Sisi timur ada gambar wayang bermata dua
38. Sisi barat ada gambar Garuda
39. Sisi barat ada gambar orang perempuan duduk
40. Sisi timur ono gambar wayang semar.
41. Sisi timur ada huruf R
42. Sisi timur ada angka 1
43. Sisi barat ada gambar wayang Narodo
44. Sisi utara benar ada gambar putri rambut berombak tangan
terlipat menghadap barat.
45. Sisi barat ada gambar pesawat.
46. Sisih timur ada gambar tengkorak berkepala orang.
47. Sisi timur kemule reget terus-terusan (selimut kotor terus
menerus).
48. Sisi barat ada gambar jajaran genjang.
49. Sisi selatan ono gambar anak kecil memegang kembang.
50. Sisi timur ada angka 5 terbalik.
51. Sisi timur ada gambar tikus.
52. Sisi timur ada gambar kepala kuda.
53. Sisi timur laut ada gambar kacang berisi 3 berjumlah dua yang
satunya berisi dua berjumlah tiga.
54. Sisi barat ada gambar orang laki-laki menghadap timur.
55. Kabeh singep seko awal teles, liyane garing (semua pembungkus
basah, sebagian lagi kering).
56. Singepe selembar trotol kabeh (Selembar pembungkus
berbercak-bercak).
57. Sisi selatan ada gambar huruf HX.
58. Semar kinandu doyong ngulon (miring arah barat).
59. Palang kinantang doyong marep ngulon (miring arah
barat).
60. Kenthi wiri doyong ngetan palang kinantang menduwur (kabel kepetuk munggah) (Kenthi wiri miring timur bertemu palang kinantang bagian atas)